Ya Allah..bila aku
boleh memilih, Aku ingin setiap hari KAU tegur khilafku, agar aku tidak lalai
dalam mengingat KekuasaanMu.
CARA ALLAH MENYUKAI
HAMBANYA..Manusia
itu terkadang ingat akan Allah, jika Allah menegurnya dengan berbagai macam
masalah dalam kehidupan bagaikan turun derasnya
air hujan. Bila hanya sebuah tetesan rintik hujan kita kadang membiarkannya...
Bayangkan
saat kita naik kapal laut,berlayar untuk menyeberangi lautan, namun saat di
tengah... sedang menikmati indahnya alam, luasnya pemandangan yang tidak
kelihatan ujungnya... datanglah badai dan ombak besar...
Maka
tanpa disadari mulutpun langsung mengucapkan Ya Allah selamatkan kami, lindungi
kami dsb... Tapi begitu tiba di pantai, apa yang tadi diucapkan di tengah laut,
dah lupa semuanya.... larut lagi dengan urusan dunia. ..
Atau
kita di timpa musibah.. belum juga musibah tuntas... keluarga jatuh sakit
mendadak... mana tagihan listrik, kreditan motor belum dibayar... mana
persediaan beras untuk makan sudah menipis, gas habis... akhirnya tanpa sadar
mengucap... Ya Allah mau Engkau apakan kami ini, kok datangnya kesusahan
bertubi-tubi, tiada henti...
Ya
Allah sembuhkanlah kami dari apa yang kami alami... Begitu doa dikabulkan Allah
, lupa deh ucapan itu semua... Apalagi kalau ujian itu hanya yang kecil-kecil
saja pasti tidak dianggap sama sekali ...
Itulah
manusia pada umumnya... semoga kita semua tidak seperti itu... Dalam situasi
dan kondisi apapun dan bagaimanapun kita tetap konsisten dan konsekuen selalu
bersyukur kepada-Nya.
Semoga status ini bermanfaat buat kita semua . Aaaaamiin. Ya Rabbal’aalamiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar