Assalamu’alaikum
warahmatullaahi wabarakaatuh
Bismillaahirrahmaanirrahiim
.
Wahai
saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua
khususnya untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan
dan ketakwaan kita kepada Allah swt .
Ingat
takwa itu merupakan benteng untuk mejauhi perbuatan yang dilarang
dan dimurkai oleh Allah swt.
Selain
dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala
nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya
adalah nikmat Iman dan Islam
Wahai
saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad
saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan
oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .
Wahai saudaraku
banyak sekali orang lupa setiap melakukan sesuatu hanya cukup baca bismillah itu
sudah cukup. tidak ada tindak lanjut dari konsekuensi bacaan tersebut .
Sebenarnya dengan membaca
bismillah itu adalah perjanjian dimana tidak akan melakukan perbuatan yang
menyimpang dari syari’at agama.
Bahkan ada yang langsung berbuat saja , apakah makan minum
, berpakaian dsb . Dan yang lebih celaka lagi segala apa yang didapat itu
langsung diakuinya adalah hasil kerja keras sendiri.
Sadarkah bahwa dirinya itu sebagai makhluk yang lemah ?
Sadarkan dirinya bahwa bila tidak dibantu oleh Allah itu tidak akan bisa
berbuat apa – apa ?
Menurut Rasulullah saw melalui sabdanya celakanya manusia
itu karena lima hal yaitu
1.Merasa apa yang dikerjakannya itu atas hasil pemikiran
dan kerja kerasnya sendiri ;
2. Karena merasa
hasil kerja kerasanya sendiri maka berbuatlah semaunya sendiri, tidak peduli
ada nasehat itu dan ini dari orang lain . Yang tidak cocok dengan seleranya,
maka langsung dibencinya ;
3. Karena merasa
semua itu hasil sendiri artinya bahwa semuanya itu adalah miliknya sendiri ;
4 . Karena merasa bahwa semua itu milik sendiri maka
membelanjakannya juga semaunya sendiri ;
5. Tidak pernah
bersyukur atas segala nikmat yang diterimanya ;
Wahai saudara bila kelima hal tersebut ada di diri anda,
maka segeralkah hentikan , karena bila diteruskan sama saja dengan menzalimi
diri sendiri.
Dan ini memang sebagai pembuktian firman Allah QS Yunus ayat
44 yang artinya , “ Sungguh AKU tidak pernah menzalimi manusia sekitkitpun ,
akan tetapi kebanyakan manusia itulah yang telah menzalimi dirinya sendiri “
Untuk mengantisipasi ke lima hal tersebut , maka kita
harus bertindak kebalikan dari yang lima di atas yaitu :
1.Sadari bahwa segala sesuatu itu yang menggerakkan
adalah Allah, dan semua yang terjadi itu atas seizin dan rido Allah ;
2. Karena semua
yang terjadi itu atas ridoNya berate semua itu adalah milikNya. Untuk itu kita
harus berbuat sesuai dengan keinginan Allah, yang disukai oleh Allah .
3. Sadari oleh kita termasuk diri kita ini bahwa semuanya
itu milik Allah . Ingat bila Allah mengambilnya maka siapa yang bisa
menghalanginya ?
4. Apapun yag telah diberikan oleh Allah,maka manfaatkan
sebesar – besarnya untuk bekal akhirat kita apakah dalam bentuk bantuan atau
sedekah, infaq dan zakat , tapi jangan lupa cukupi kebutuhan kita, jangan
sampai berlebih – lebihan atau melampaui
batas ;
5. Banyak-banyaklah bersyukur kepada Allah . Dengan
bersyukur maka sama saja kita telah mengakui pemberianNya .
Semoga uraian
singkat ini bermanfaat bagi kita semua dan dapat membuka mata hati kita yang
selama ini telah tertutup. Aaaaamiin.
Subhanakallahumma
wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika
Wallaahu
a’lam bish shawab
Wassalamu’alaikum
warahmatullaahi wabarakaatuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar