Rabu, 02 Oktober 2013

PUNCAK KEBESARAN NIKMAT




Manusia dituntut agar dia mengenal Allah/ Tuhannya yang telah menciptakannya, menghidupkannya, memberinya kehidupan, melindunginya dan menyelamatkannya.   

Cara melihat dan mengenal Allah itu harus dengan mata hati tidak dengan penglihatan mata , dengan memperhatikan tanda-tanda kebesaran-Nya dan kekuasaan-Nya di alam semesta ini.   

Apabila kita telah dibukakan jalan makrifat kepada Allah, maka dengan kemakrifatan itu ,  kita jangan terpengaruh dengan amalan dunia yang hanya sedikit.  

 Allah akan membuka jalan makrifat kepada kita apabila Dia berkehendak mengenal kita dari dekat.

Tujuan kita memperbanyak amal kebaikan itu adalah agar kita bisa mendekatkan diri kepada Allah 

Amal yang sedikit tapi disertai dengan makrifat kepada Allah adalah lebih baik darpada amal yang banyak tapi tidak disertai makrifat kepada Allah.
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar