Alllah swt berfirman di dalam QS Yaasiin ayat 69 - 70 yaitu
وَمَا عَلَّمْنَاهُ الشِّعْرَ وَمَا يَنْبَغِي لَهُ ۚ إِنْ هُوَ إِلَّا ذِكْرٌ وَقُرْآنٌ مُبِينٌ [٣٦:٦٩]
Dan Kami tidak mengajarkan syair kepadanya
(Muhammad) dan bersyair itu tidaklah layak baginya. Al Quran itu tidak lain
hanyalah pelajaran dan kitab yang memberi penerangan.
لِيُنْذِرَ مَنْ كَانَ حَيًّا وَيَحِقَّ الْقَوْلُ عَلَى
الْكَافِرِينَ [٣٦:٧٠]
supaya dia (Muhammad) memberi peringatan kepada
orang-orang yang hidup (hatinya) dan supaya pastilah (ketetapan azab) terhadap
orang-orang kafir.
Melalui ayat ayat ini Allah swt memberitahukan kepada kita semua bahwa Dia telah memmilih dan menjadikan Nabi Muhammad sebagai RasulNya itu bukan untuk bersyair, akan tetapi untuk menyampaikan risalah Kitab Al Qur'an kepada manusia yang beragama Islam.
Al Qur'an itu merupakan Kitab Allah, berisikan ayat ayat Allah, untuk dijadikan pedoman hidup manusia dan menjadi petunjuk atau tuntunan hidup di dalam menjalani kehidupan di dunia untuk mencapai keselamatan dan kebahagiaan baik ketika masih berada di dunia maupun ketika berada di akhirat.
Tugas Nabi Muhammad saw adalah memberikan peringatn kepada manusia agar yang tadinya hatinya mati menjadi hidup, agar tadinya berada di dalam kegelapan ( kesesatan ) agar mendapatkan cahaya ( kebenaran ), agar yang tadinya selalu dikungkung oleh rasa esah dan gelisah menjadi tenang dan tenteram .
Bagi yang mau mentaati apa yang disampaikan oleh Nabi Muhammad saw termasuk golongan orang-orang yang beriman dan bertaqwa . Mereka akan mendapatkan keselamatan dan kebahagiaan dunia dan akhirat. Dan bagi yang menentang, mengingkari dan mendustakan apa yang disampaikan oleh Nabi Muhammad saw termasuk golongan orang-orang kafir, munafik, fasik dan musyrik , akan celaka, Mereka di dunia akan disiksa dan di akhirat akan diazab oleh Allah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar