SIAPA
YANG INGIN MENDAPATKAN
DERAJAT TERTINGGI DI SISI ALLAH ?
Manusia
akan memperoleh kedudukan tinggi di akhirat apabila melakukan tiga hal yaitu
1.
Membudayakan ucapan salam ;
2. Memberi makan kepada tamu yang lapar dan
3.
Shalat tahajud di malam hari saat orang lain tidur nyenyak .
Wahai para sobat
kami yang baik hati siapa yang tidak ingin mendapatkan derajat yang tinggi di
sisi Allah . Namun kenyataannya dalam kehidupan sehari-hari ucapan dan
tindakannya itu tidak sesuai dengan apa yang menjadi permantaan Allah .
Allah
memberi kita itu kan dua tugas taitu
harus selalu berhubungan denganNya ( dengan beribadah, menyembah dan mengabdi
kepadaNya, menjalani perintahNya dan menjauhi apa yang dilarang olehNya ) . Ini
yang berhubungan langsung denganNya, tanpa perantara siapapun, atau minta
bantuan dari sapapun. Cukup antara diri pribadi dan Allah saja yang tahu.
Kemudian tugas kedua adalah bergaul dengan sesama manusia. Dan di dalam bergaul
itu pasti ada etika, ada aturan main yang harus dijalani atau ditaati oleh semuanya. Bila hal ini dilanggar maka jelas akan timbul pertengkaran, permusuhan,
kekacauan dan sebagainya.
Salah satu hal yang nampaknya sepele namun berdampak
yang amat besar adalah dengan membudayakan salam setiap ketemu dengan orang
lain.
Silahkan anda perhatikan banyak orang mengucapkan salam itu seperti
main-main, asal ucap saja. Ada yang mengucap “Salamelekum “ bukan
Assalamu’alaikum. Kenapa mengucapkannya itu hanya sepotong, tidak lengkap.
Tahu
gak sih arti yang sebenarnya masalah salam tersebut, sehingga baca salam
senenaknya sendiri. Sungguh ini sama saja dengan menghina agama.
Seharusnya
yang baik itu dibaca lengkap “ Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh “
yang artinya “Semoga Allah memberikan keselamatan dan keberkahan buat anda “
Ini kan sebuah doa, mendoakan orang lain .
Mengucapkan salam hukumnya sunah
artinya bila dilakukan dapat pahala dan bila tidak tidak berdosa. Namun Yang
menjawab salam itu hukumnya wajib. Bila dilakukan dapat pahala dan bila tidak
dilakukan tidak berdosa. Subhanallah
Allah dan rasulNya sudah memberikan
tuntunan agar bisa saling menghormati dan menghargai sesamanya . Bila hal ini
dilakukan dengan tulus dan ikhlas karena Allah. Insya Allah Dia akan mengangkat
derajatnya tinggi-tinggi di sisiNya.
Kemudian bila kita melihat ada orang
kesusahan atau kelaparan cobalah kita bantu dengan ikhlas sehingga mereka
menjadi senang. Jangan khawatir harta anda berkurang, bahkan kalau hal ini
dilakukan maka Allah akan menggantinya dengan berlipat ganda.
Selain dari itu
lakukanlah shalat tahajud di malam hari, saat orang lain terlelap tidur,
langsung menghadap Allah, adukanlah berbagai macam permasalahan anda kepadaNya.
Jangan khawatir Dia akan menjadi pengdengar yang setiap, gak akan ada protes
kurang itulah kurang inilah, pasti semuanya akan didengar dan diterima.
Dan
bila Dia berkehendak pasti akan mengabulkan apa yang anda minta tapi atas
pilihanNya bukan pilihan anda, dan waktunyapun Dia yang nentukan, bukan
anda.
Apabila ketiga hal tersebut
dilakukan dengan tulus ikhlas karena Allah dan hanya untukNya, serta dijalani
dengan istiqamah, maka dijamin anda akan diangkat derajatnya oleh Allah setinggi
mungkin berada dekat di sisiNya.
Apakah hal ini benar ? Silahkan anda lakukan sendiri, kalau baru
katanya, katanya pasti anda belum yakin, namun bila setelah dilaksanakan dan
ternyata terbukti, maka anda yang awalnya kurang yakin menjadi yakin dan yang sudah yakin akan lebih yakin lagi
kepadaNya.
Andaikan hal ini anda ceritakan kepada orang lainpun belum tentu
kebahagiaan yang anda rasakan itu bisa diserap oleh pendengar anda.
Selamat
mencobanya, semoga Allah selalu beserta anda, dan memberi anda kekuatan serta
bimbingan dan taufikNya. Aaaamiin , Aaaamiin , Aaaamiin Yaa rabbal’aalamiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar