Assalamu’alaikum
warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirahiim.
Wahai saudaraku marilah
kita lanjutkan pembahsan Surat Al Munafiquun
Allah swt berfirman di
dalam QS Al Munafiquun [ 63 ] : 6 yaitu
“ Sawaa un ‘alaihim
astaghfarta lahum am lam tastaghfir lahum lan yaghfirolloohu lahum . innallooha
laa yahdil qoumal faasiqiin “
Yang artinya ,
“ Sama saja bagi mereka, kamu mintakan ampunan atau tidak kamu
mintakan ampunan bagi mereka. Sesungguhnya Allah tidak memberi petunjuk kepada
orang-orang yang fasik. “ QS 63 : 6
Melalui ayat ini Alloh menjelaskan bahwa
bagi orang munafik dimintakan ampun atau tidak , akan
sama saja .
Jadi bagi kita bila kita menolong orang munafik adalah
suatu perbuatan yang sia – sia .
Allah swt tidak akan mengampuni dosa – dosa orang munafik
.
Allah tidak akan menghapuskan semua kesalahan orang
munafik .
Allah tidak akan memaafkan kelalaian dari orang munafik .
Orang munafik adalah orang yang menjerumuskan dirinya
ke jurang keburukan .
Walaupun mulut orang munafik berkata baik , tetap saja
hatinya busuk .
Orang munafik itu sebenarnya dia mengetahui bahwa
perbuatannya itu buruk.
Walaupun perbuatannya buruk, tetap saja dikerjakan, maka
mereka termasuk golongan fasik.
Allah swt tidak akan memberikan peunjuk kepada orang
fasik .
Orang fasik itu kerjanya banyak berbuat kejahatan .
Orang fasik itu selalu menolak nasihat – nasihat yang
baik .
Orang fasik itu sadar bahwa perbuatannya itu akan
mencelakai dirinya, tapi tetap dilakukan.
Orang munafik dan fasik ini bila berkata banyak dustanya.
Orang munafik dan fasik ini bila diberi amanat, maka
pasti akan berkhianat.
Allah swt berfirman ,
“ Innallooha laa yahdii man huwa kaadzibun kaffaarun “
Yang artinya
“ Sungguh Allah tidak akan memberi petunjuk kepada
pendusta dan orang yang sangat ingkar “
QS Az Zumar [ 39 ] :
3
Dan Allah swt berfirman
“ Innallooha laa yahdii man huwa musrifun kadzdzaabun “
Yang artinya
“ Sesungguhnya Allah tidak memberikan petunjuk kepada
orang yang melampaui batas dan pendusta “QS Mu’min [ 40 ] :
28
Dan Allah swt berfirman di dalam QS At Taubah [ 9 ] : 80
yang artinya
“ ( Sama saja ) engkau ( Muhammad ) memohonkan ampunan
bagi mereka atau tidak memohonkan ampunan bagi mereka . Walaupun engkau
memohonkan ampunan bagi mereka tujuh puluh kali , Allah tidak akan memberi
ampunan kepada mereka . Yang demikian itu arena mereka ingkar ( kafir ) kepada
Allah dan Rasul-Nya . Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang – orang
yang fasik . QS 9 : 80.
Semoga kita semua tidak tergolong sebagai orang munafik
dan fasik . Aaaaamiin. Insya Allah .
Walloohua’lam bish shawab .
Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar