Minggu, 19 Agustus 2018

ALLAH SEBAIK - BAIK PELINDUNG .


Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Wahai saudaraku bila ada hal yang bertentangan terjadi di dalam hati antara kebenaran dan kesalahan, kebaikan dan keburukan, kikir dan dermawan dan sejenisnya, maka segeralah meminta perlindungan dari Allah swt yang menguasai setiap jiwa. 

Karena pada dasarnya manusia tidak memiliki daya dan upaya kecuali atas bantuan Allah swt 

Hanya Allah swt yang mampu memberikan petunjuk bagi siapa yang dikehendaki. Sebagaimana firmanNya yaitu , 

“  Alloohu waliyyul ladziina aaaamanuu 
yukhrijuhum minadz dzulkumaati ilan nuuri . 
wal ladziina kafaruu au liyaaaa u humuth thooghuutu . 
yukhijuu nahum minan nuuri 
hum fiihaa khooliduun “   

Yang artinya , 

“ Allah Pelindung orang-orang yang beriman; 
Dia mengeluarkan mereka dari kegelapan (kekafiran) kepada cahaya (iman). Dan orang-orang yang kafir, pelindung-pelindungnya ialah syaitan, 
yang mengeluarkan mereka daripada cahaya kepada kegelapan (kekafiran). Mereka itu adalah penghuni neraka; 
mereka kekal di dalamnya.  

QS Al Baqarah  257 . 

Wahai saudaraku cahaya iman itu adalah merupakan tauhid . Dan syirik itu adalah merupakan nafsu . 

Bila Allah swt berkehendak menolong hambaNya maka hati hamba-Nya akan dibentangkan melalui bala tentara cahaya iman atau tauhid 

dan bala tentara kegelapan atau hawa nafsu diputuskannya atau dihancurkannya , atau dikalahkannya . 

Semoga saya kita semua dijauhkan dari perbuatan syirik, dan dapat dilindungi dari segala perbuatan orang2 musyrik baik yang terang2an maupun yang tidak nampak. 
Insya Allah . Aaaaaamiin  

Wassalaamu’alaikum wa Rahmatullaahi wa Barakaatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar