Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismilaalhirrahmaanirrahiim.
Allah swt tidak pernah
ingkar janji . Dia akan menolong hambaNya bila meminta pertolongan dari-Nya .
Allah swt akan mengabulkan
do’a – do’a hambaNya bila sang hamba bermohon kepadaNya .
Janganlah bosan di dalam
berdo’a , sampai Allah mengabulkan permintaan anda.
Allah tidak akan
memperlambat atau mempercepat di dalam pengabulan do’a hambaNya . Semuanya akan
dating tepat waktu.
Waktu pengabulan do’a
bukan menurut kita sebagai manusia tapi menurut kehendak Allah sendiri .
Kita bolah meminta apapu
kepadaNya , tapi dalam pengabulannya, Allah akan memilihkan yang terbaik
menurutNya bukan menurut keinginan kita.
Disinilah letak kesalahan
manusia pada umumnya, bila do’a nya tidak sesuai dengan harapannya lalu marah2
, jengkel, penasaran. Itu semuanya salah .
Rasulullah saw bersabda,
“ Do’a itu adalah senjata
bagi orang mukmin .
Dan do’a itu merupakan sumsumnya dari ibadah “
Semoga uraian ini bermanfaat untuk kita semuanya. Insya Allah . Aaaamiin.
Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar