Rabu, 31 Oktober 2018

SEGERALAH BERTAUBAT SEBELUM KEMATIAN TIBA.


Assalamu'alikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Wahai sobat yang baik hati di dalam kehidupan ini tidak ada seorang manusiapun yang mengetahui masalah pribadinya baik rezekinya , kerjaannya atau profesinya , derajatnya kecuali hanya Allah swt .

Manusia hanya bisa memprediksi dengan perkiraan , tidak bisa memastikan apa yang akan datang kepada dirinya , termasuk kematian atau ajalnya, kecuali hanya Allah swt .

Dari Jabir bin Abdullah ra , dia berkata  dalam khutbahnya 
Rasulullah saw bersabda ,

“ Wahai kalian manusia bertaubatlah kamu kepada Allah sebelum kamu mati dan cepat – cepatlah berbuat amal kebaikan sebelum kamu disibukkan oleh pekerjaan . 
Dan sambunglah antara kamu dengan Tuhanmu dengan memperbanyak ingatmu kepadaNya 
dan perbanyaklah sodaqoh dengan cara rahasia dan secara terang-terangan , niscaya kamu akan diberi rezeki , ditolong dan diberi pahala “

HR Ibnu Majjah .

Melalui Hadist ini Rasulullah saw berpesan kepada kita semua yaitu

1.Segeralah melaksanakan taubat sebelum mati, karena kematian itu datangnya tiba-tiba, tak bisa diundur atau diajukan, tak ada pemberitahuan sebelumnya .
Bila saat kematian dating belum bertaubat, maka matinya dalam keadaan kafir, maka celakalah kita ;

2. Segeralah berbuat kebaikan selagi ada waktu luang, jangan sampai dibuang sia – sia waktu yang datang . Sebab bila sudah dating kesibukkan , maka jelas tidak bisa berbuat sebebas sewaktu dalam keadaan luang .

3. Banyak-banyaklah mendekatkan diri kepada Allah, terutama di waktu malam hari , saat orang lain sedang tidur nyenyak  ;

4. Perbanyaklah sedekah agar bisa menjadi orang kaya di dunia dan akhirat  ;

5. Bila ke empat hal di atas dilaksanakan dengan baik maka Allah akan memberikan jaminan pertolongan , dicukupkan rezekinya dan mendapatkan pahala sebagai bekal akhiratnya .

Semoga saja kita diberi kekuatan oleh Allah agar bisa melaksanakan ke ampat amanat Rasulullah saw tersebut / Insya Allah. Aaaaamiin.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar