Kamis, 15 November 2018

ANTARA SURGA DAN DUNIA .


Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Rasulullah saw bersabda ,

“Ad dunyaa sijnul mu’mini , 
wa jannatul kaafiriina ‘

Yang artinya adalah ,

“ Dunia merupakan penjara [ cobaan ] bagi orang yang beriman  
dan merupakan surga [ kesenangan ] bagi orang kafir “

Melalui hadist ini sudah jelas dinyatakan bahwa siapapun orangnya tidak pejabat, rakyat, kaya , miskin, dst bila senang menikmatinya untuk memperturutkan hawa nafsunya maka  akan mencelakainya.

Akan tetapi bila duniawi yang dating itu dianggapnya sebagai cobaan dalam menggapai kebahagiaan di akhirat , maka jelas kelak akan hidup bahagia .

Dengan diberinya cobaan agar jiwanya menjadi bertambah kokoh, keyakinannya semakin kuta, pendiriannya semakin teguh.

Dengan diberinya ujian agar ketakwaannya semakin meningkat, keimanannya semakin meningkat derajatnya semakin tinggi.

Lebih baik hidup sengsara di dunia asalkan kelak di akhirat berakhir hidup bahagia . Apalah artinya bahagia di dunia bila kelak di akhirat menjadi sengsara.

Semua orang pasti berharap agar bisa hidup bahagia di dunia dan diakhirat . Namun tidak semudah membalik telapak tangan. 

Itulah mengapa Allah menguji dengan kenikmatan dan mencoba dengan berbagai macam keburukan, agar bisa diketahui mana yang beriman dan mana yang ingkar.

Semoga uraian ini bermanfaat .

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar