Minggu, 18 November 2018

KEMENANGAN BESAR ORANG YANG BERSABAR .


Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismillaahirrahmaanirrahiim .

Allah swt berfirman  ,

“ Innalamm yuwaffsh shoobiruuna ajrohum bi goiri hisaabin “

Yang artinya  ,

“ Bahwa hanyalah orang – orang yang bersabar yg dicukupkan pahala mereka tanpa batas [ hitungan ] “

QS Az Zumar  ;  10

Ummar bin Khattab ra berkata bila kita mampu bersabar , maka kita akan mendapatkan pahala di sisi Allah. 

Sebaliknya bila kita mengeluh apalagi sampai marah,maka kita akan berdosa.

Ujian dan cobaan akan tetap mendatangi kita semua, lalu dalam menyikapi keduanya itulah yang akan Allah nilai . 

Yang bersabar mendapat pahala, yang tidak bisa bersabar akan mendapatkan siksa.

Sungguh sabar itu laksana bertawali yang rasanya sangat pahit, akan tetapi akibatnya itu akan lebih manis daripada madu .

Allah swt berfirman ,

“ Washbir ‘alaa maa ashoobaka .  inna dzaalika min azmul umuuri “

Yang artinya adalah ,

“ Dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu . Sesungguhnya yang demikian itu termausk hal – hal yang diwajibkan [ oleh Allah ] “

QS Lukman :  17 .

Bila yang dating kepada kita itu tidak cocok dengan selera kita, lalu kita bisa bernuat apa, mau protes, ke siapa protesnya ? Ataukah mau demo , kemada demonya dan dimana demonya ?

Perbuatan Allah itu jangan disamakan dengan perbuatan manusia . Perbuatan manusia bisa diputar – putar yang benar jadi salah dan yang salah bisa jadi benar.

Itulah makanya selama ini terjadinya kekacauan itu karena tidak adanya keadilan di negri ini. Hukum menjadi tupul ke atss tapi tajam ke bawah .

Mengapa terjadi seperti itu ? Kuncinya adalah agama sudah disepelekan, Agama hanya sebagai alat atau media untuk mencari kekayaan duniawi, untuk meraih ambisi kedudukan .

Semoga bermanfaat untuk kita semuanya.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar