Senin, 29 Januari 2018

RAHMAT ALLAH HARUS DIJEMPUT KE 5

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.





Tidak ada manusia yang bersih dari dosa,
Tidak ada manusia yang terlepas dari berbuat salah.
Dosa dan kesalahan itu walau kita tidak berbuat
Saja tetap mendatangi kita. Apalagi bila kita
Melakukannya dengan sengaja . Untuk itu
Banyak-banyaklah bertaubat kepada Allah
Dan memohon ampunanNya  dengan cara
 Ber Istighfar kepada Allah. Sesuai dengan
firmanNya di dalam QS An Naml [ 27 ] :  46
yaitu
لَوْلَا تَسْتَغْفِرُونَ اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُرْحَمُونَ
Dia (Shalih) berkata, “Mengapa kamu tidak
memohon ampunan kepada Allah, agar
kamu mendapat rahmat?” (QS.An-Naml:46)
Manusia yang tidak mau bertaubat kepada
Allah artinya dirinya merasa bersih dari dosa.
Manusia yang tidak pernah beistighfar
Artinya dirinya sudah bersih dari kesalahan.
Semuanya itu tidak benar . Karena  apapun
Yang dilakukan oleh kita itu sudah benar
Belum tentu benar menurut Allah . Contoh
Kita bersedekah  agar dihormati oleh mereka.
Bersedekahnya itu benar , Tapi mengharap
Pujian dari mereka itu salah . Harusnya

Lakukan semua itu karena Allah swt.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar