Sabtu, 13 April 2019

ORANG DUNGU .


Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Wahai saudaraku  di dunia ini semakin banyak orang yang dungu . Teknologi semakin canggih, zaman semakin maju namun ternyata semakin bodoh .

Orang dungu itu setiap akan melakukan perbuatan berfikir dulu. Bila akan menguntungkan baginya maka  akan dilakukan, namun bila akan merugikan dirinya mereka berpura – pura bodoh.

Orang dungu adalah lebih menonjolkan kesombongannya, agar orang lain percacaya kepada mereka. Padahal yang dilakukannya itu salah, tapi tidak mau mengakui kesalahannya.

Contoh dalam hatinya merasa bodoh, tapi tidak mau mengakui kebodohannya tapi dalam bertindak seolah – olah merasa dirinya pandai.

Mereka itu miskin namun dalam penampilannya berusaha agar nampak menjadi orang kaya. Dalam segala hal inginnya paling memnonjol .

Sayyidina Ali bin Abi Thalib ra menjelaskan 5 macam  sikap dan prilaku yang dikategorikan sebagai orang dungu yaitu , 

Pertama     :
اَحْمَقُالنَّاسِمَنْيَمْنَعُالْبِرَّوَيَطْلُبُالشًّكْرَ،وَيَفْعَلُالشَّرَّوَيَتَوَقَّعُثَوَابَالْخَيْرِ
Orang yang paling dungu adalah yang menahan kebaikan namun berharap sanjungan dan berbuat keburukan namun berharap pahala kebaikan.

Kedua     :
اَحْمَقُالنَّاسِمَنْظَنَّاَنَّهُاَعْقَلُالنَّاسِ
Orang yang paling dungu adalah yang merasa paling pandai.  Artinya  sesungguhnya dirinya adalah orang bodoh , pai berlagak seperti orang pandai . Mereka itu libh banyak berdustanya daripada bicara benar .

Ketiga     :
تُعْرَفُحَمَاقَةُالرَّجُلِفِيثَلَاثٍ : فِيكَلَامِهِفِيْمَالَايَعْنِيْهِوَجَوَابِهِعَمَّالَايُسْأَلُعَنْهُوَتَهَوُّرِهِفِيالْاُمُوْرِ

Kedunguan seseorang dapat dikenali pada tiga hal:
1. Pada perkataanya ketika berbicara tentang sesuatu yang tidak berhubungan dengannya.
2. Pada jawabannya ketika menjawab sesuatu yang tidak ditanya tentang itu.
3. Pada kecerobohannya dalam segala urusan.

Keempat     :
اَلسُّكُوْتُعَلَىالْاَحْمَقِاَفْضَلُجَوَابِهِ
Diam dihadapan orang dungu adalah sebaik-baik jawaban. Maksudnya bila kita berada di lingkungan orang – orang dungu, maka sebaiknya tidak perlu bicara banyak, bahkan lebih baik berdiam diri. Bila diminta berbicara maka alihkan kepada masalah lain .

Kelima    :
اَلْاَحْمَقُغَرِيْبٌفِيبَلْدَتِهِ،مُهَانٌبَيْنَاَعِزَّتِهِ
Orang dungu itu terasing dilingkungannya dan terhina diantara orang-orang dekatnya.  Maksudnya orang dungu itu dimanapun berada dan kemanapun pergi mereka tidak akan dipercaya oleh siapapun. Ucapan – ucapannya diabaikan oleh orang lain.

Wallaahua'lam .
Wassalamu'alakum warahmaullaahi wabarakaatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar